Sosialisasi Serba-Serbi Dunia Digital dan Bahaya Judi Online

Kelompok KKN 46 dari Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) baru-baru ini melaksanakan sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang isu-isu penting dalam kehidupan sehari-hari. Acara ini digelar di Balai Padukuhan Dusun Kerdon, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunung Kidul, DIY. Sosialisasi ini mengangkat dua topik utama, yaitu Pencegahan Stunting dan Kesadaran akan Dunia Digital.

Sosialisasi Pencegahan Stunting Kerdon Tanpo Stunting
Sosialisasi Pencegahan Stunting Kerdon Tanpo Stunting

Sosialisasi Pencegahan Stunting: “Kerdon Tanpo Stunting”

Sesi pertama sosialisasi yang bertema “Kerdon Tanpo Stunting” diadakan pada 30 Juli 2024. Tim KKN memberikan pemahaman kepada warga mengenai bahaya stunting dan cara pencegahannya. Stunting adalah kondisi di mana pertumbuhan anak terhambat akibat kekurangan gizi kronis, yang dapat memengaruhi perkembangan fisik dan kognitif anak. Kondisi ini bisa terjadi sejak masa kehamilan hingga masa pertumbuhan anak.

Dalam sosialisasi tersebut, peserta diberi informasi tentang pentingnya asupan gizi seimbang dan dampak jangka panjang stunting. Tim KKN juga mengadakan demo masak untuk menunjukkan cara membuat makanan olahan bergizi, salah satunya adalah nugget dari daun kelor, yang mudah ditemukan di sekitar Dusun Kerdon. Kegiatan ini mendapatkan tanggapan positif dari warga, yang berharap informasi ini dapat membantu mereka menjaga kesehatan anak-anak mereka.

Sosialisasi Keamanan Digital dan Bahaya Judi Online

Sesi kedua pada 31 Juli 2024 bertajuk “Serba Serbi Dunia Digital”. Dalam sesi ini, warga diperkenalkan pada etika berinternet dan diberi wawasan tentang cybercrime, termasuk penipuan online dan peretasan data pribadi. Materi sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga terhadap risiko di dunia digital, terutama terkait maraknya judi online.

Sosialisasi Serba-Serbi Dunia Digital dan Bahaya Judi Online
Sosialisasi Serba-Serbi Dunia Digital dan Bahaya Judi Online

Tim KKN memberikan tips untuk menghindari cybercrime, seperti penggunaan password yang kuat, kewaspadaan terhadap email phishing, serta tidak sembarangan mengunduh aplikasi atau mengklik tautan mencurigakan. Selain itu, mereka juga menjelaskan langkah-langkah yang harus diambil jika menjadi korban cybercrime, termasuk melapor kepada pihak berwenang.

Pembahasan mengenai bahaya judi online juga menjadi sorotan. Tim KKN menjelaskan dampak negatif dari judi online terhadap kesehatan mental dan keuangan, serta bagaimana menghindari keterlibatan dalam aktivitas tersebut.

Antusiasme warga Dusun Kerdon sangat tinggi, ditandai dengan keaktifan mereka dalam bertanya selama sesi berlangsung. Diharapkan sosialisasi ini memberikan manfaat jangka panjang dan meningkatkan kesadaran warga mengenai pentingnya menjaga kesehatan serta keamanan digital di era modern ini.

KKN Kelompok 46 berharap kedua sosialisasi ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Dusun Kerdon, baik dalam aspek kesehatan maupun keamanan digital. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi seimbang untuk anak-anak serta penggunaan teknologi digital yang bijak dapat terus meningkat, sehingga terbentuk generasi yang sehat dan berdaya saing di masa depan.


Penulis: KKN Kelompok 46 UMBY, Nurul Asanah, dkk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Explore More

Fakultas Agroindustri Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) mengadakan Bazar Pasar Murah bersama Badan Pangan Nasional (BAPANAS)

BAPAN, ID Food, Rektor, Yayasan membuka Pasar pangan Murah dan Senam Sehat di UMBY 2023

Acara ini merupakan bagian dari perayaan Dies Natalis UMBY ke-37 dan Hari Pangan Sedunia. Selain itu, Fakultas Agroindustri juga menyelenggarakan Agroindustry Festival yang meliputi Kuliah Umum tentang Ketahanan Pangan oleh

Pelatihan Produktif: Eco-Print Menginspirasi Guru dan Siswa SLB Tunas Kasih Sedayu

Pelatihan Produktif Eco-Print Menginspirasi Guru dan Siswa SLB Tunas Kasih Sedayu

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan pengetahuan guru dan siswa Sekolah Luar Biasa (SLB) Tunas Kasih Sedayu, Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) menyelenggarakan kegiatan pelatihan Eco-print pada hari Rabu, 8 November

Desa Wisata Tepus dan Politeknik Pariwisata NHI Bandung Menggelar Pelatihan Branding Digital

Desa Wisata Tepus dan Politeknik Pariwisata NHI Bandung Menggelar Pelatihan Branding Digital

Kerjasama antara Unit Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Politeknik Pariwisata NHI Bandung, dan Desa Wisata Tepus menjadi momentum penting dalam pengembangan desa tersebut. Salah satu kegiatan kolaboratif yang menarik