Riyadh, 12 Juni 2023 – Alhamdulillah, website pendaftaran calon mahasiswa King Saud University kembali dibuka. Kami mengajak teman-teman yang berminat untuk memanfaatkan waktu dengan baik dan segera mendaftar. Semoga Allah Ta’ala mempermudah dan memberkahi langkah kita semua. Pendaftaran Beasiswa Ma’had Lughah King Saud University dibuka mulai tanggal 19 Juni 2023 hingga 17 Agustus 2023.
Berikut adalah persyaratan yang harus dipenuhi:
- Memiliki ijazah SMA atau sederajat dengan nilai tidak kurang dari jayyid jiddan (80).
- Tidak pernah menerima beasiswa serupa di Arab Saudi yang mengakibatkan pemegangnya mendapatkan visa pelajar.
- Pelamar dalam kondisi sehat.
- Usia pelamar tidak melebihi 25 tahun.
- Kuliah Paling Cepat Berapa Tahun?
- 10 Tips Hidup Hemat untuk Mahasiswa
- 8 Keterampilan Dasar yang Seharusnya Dimiliki Setiap Mahasiswa
- Pertanyaan Umum Seorang Mahasiswa Kuliah di Semester 1
Berikut adalah berkas-berkas yang harus disiapkan untuk pendaftaran:
- Scan paspor.
- Scan ijazah SMA (depan dan belakang) asli dan terjemahannya.
- Scan transkrip nilai kelas 10-12 asli dan terjemahannya.
- Pas foto.
- CV/biodata diri (opsional).
Silakan kunjungi link berikut untuk melakukan pendaftaran: https://ali-admit.ksu.edu.sa/
Untuk informasi lebih lanjut dan panduan pendaftaran, silakan kunjungi tautan berikut: https://bit.ly/PendaftaranMahadLughohKSU
Sumber: https://www.instagram.com/p/CtTYPJkNadQ/
Jika ada pertanyaan lebih lanjut, silakan hubungi [email protected].